Banten

Diguyur Hujan Semalaman, Kawasan Sekitar Pasar Rau Kota Serang Terendam Banjir, Air Masuk Ke Toko

BANTEN – Hujan deras yang melanda wilayah Kota Serang, sepanjang malam pada Jumat (07/01/2025) menyebabkan rendaman air di beberapa kawasan di Kota Serang.

Salah satunya kawasna sekitar Pasar Rau Kota Serang mulai Jalan Trip Jamaksari dan Jalan Cinanggung. Ketinggian juga cukup beragam mulai 60-80 sentimeter.

Akibatnya, banyak kios-kios pedagang yang berada di sekitar lokasi tersebut terendam banjir. Tak hanya itu, ketik ada kendaraan roda empat yang melintas membuat air masuk ke dalam kios. Para pedagang harus berjibaku untuk segera memindahkan barang dagangannya.

Hal tersebut menyebabkan banyak kendaraan roda dua dan roda empat yang memutar arah. Selain itu, banyak kendaraan roda dua yang mengalami mati mesin akibat mencoba menerobos aliran banjir.

Lihat juga Ketua DPRD Sebut Belum Ada Anggaran Khusus untuk Tangani Banjir di Kota Serang

Salah satu Pedagang di sekitar lokasi, Fajri mengatakan bahwa kawasan tersebut memang sering menjadi langganan banjir. Menurutnya, area tersebut kerap tergenang banjir akibat saluran drainase yang buru

“Ini hujan sejak pukul 20.00 WIB, sampe sekarang (pukul 23.10 WIB) masih deras hujannya,” katanya di sekitar lokasi, Jumat, (07/02/2025).

Menurut Fajri, lokasi tersebut memang kerap menjadi langganan banjir meskipun dilanda hujan yang singkat. Hingga saat ini, belum ada pembenahan serius yang dilakukan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Serang.

Fajri berharap, lokasi tersebut mendapatkan perhatian serius dari Pemkot Serang agar tidak menjadi langganan banjir.

“Jangankan dilanda hujan 3 jam, hujan deras satu jam aja udah pasti kerendam banjir,” tuturnya.

Di tempat berbeda, salah seorang pengendara Rifki mengeluhkan hal serupa karena ruas Jalan Trip Jamaksari kerap tergenang banjir.

“Inimah udah langganan sih bang, kalau belum terlalu dalam kita terobos aja,” katanya.

Menurutnya, banjir di berbagai ruas jalan di Kota Serang bukanlah hal yang baru. Karena sudah menjadi langganan setiap kali dilanda hujan deras.

Rendaman air yang tinggi juga terjadi di Kawasan Cimuncang Sidomuncul rt04 RW 20, tepatnya depan pondok pesantren Al mubarok (ukt)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button