Banten

PPP Gelar Silaturahmi Bareng Anggota DPRD se Provinsi Banten

BANTEN – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Banten menggelar silaturahmi bersama anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi dan Kab/Kota se-Banten.

Kegiatan berlangsung di Kantor DPW PPP Provinsi Banten, Jln. Mayor HM, Muslih, No 50 Lingkar Selatan, Ciracas, Kota Serang pada Rabu (19/11/2025).

Ketua DPW PPP Provinsi Banten, Subadri Ushuludin mengatakan, acara yang dilaksanakan bertujuan untuk mempererat talisilahturahmi antar kader yang menjabat sebagai anggota DPRD, mensolidkan kader dan berdiskusi bersama.

“Paling penting menjaga kekompakan pasca Muktamar X PPP yang berlangsung 27-29 September 2025 lalu di Ancol, Jakarta, di mana diketahui sempat terjadi kericuhan antar dua kubu, namun kita sudah bersama,” papar Subadri.

Lihat juga Dua Demonstran Untirta Dituntut Berbeda, Masing-Masing 10 dan 5 Bulan Penjara

Lagipula, kata Mantan Wakil Wali Kota Serang tersebut, agenda seperti itu jarang dilaksanakan. “Mumpung momentnya pas dan ada waktu, ya kita selenggarakan. Banyak manfaatnya untuk kebesaran partai,” ucapnya.

Pada kesempatan yang ada, ia pun mengimbau kepada seluruh kader untuk menjaga konstituen mereka dari sekarang karena diperkirakan Pemilihan Umum (Pemilu) yang akan datang akan sangat berat.

“Perkiraan saya lebih berat ketimbang Pemilu di 2024. Jadi harus persiapan dari sekarang,” ujarnya.

Anggota DPRD Kabupaten Pandeglang, Solekhudin menyatakan, berkat agenda yang diselenggarakan siap bersinergi lebih lanjut dengan Anggota DPRD Provinsi Banten dari partai berlambang Ka’bah ini.

“Syukur-syukur dari provinsi bisa ada yang dikerjasama untuk kepentingan masyarakat dan mengawal pembangunan di Kabupaten Pandeglang bersama-sama,” jelasnya. (RF)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button